Kunjungan Ke Polresta Mataram, Bid Propam Polda NTB Tegaskan Personil Netral Dalam Pemilu 2024

    Kunjungan Ke Polresta Mataram, Bid Propam Polda NTB Tegaskan Personil Netral Dalam Pemilu 2024

    Mataram NTB - Polresta Mataram Polda NTB terus berupaya menjaga netralitas dan profesionalisme anggota Polri dalam menghadapi Pemilu 2024, Sie Propam Polresta Mataram bersama Bid Propam Polda NTB menegaskan guna sosialisasi larangan personel Polri dalam politik praktis, selama penyelengaraan Pemilu 2024 bertempat di Lapangan Apel Mapolresta Mataram. Jumat, (22/12/2023)

    Hal ini sebagai langkah untuk menjaga netralitas Polri yang disampaikan saat setelah pelaksanaan Apel Pagi, ucap Kasi Propam Polresta Mataram Iptu Mutawalli ST MM saat mendampingi Kasubbag Renmin Bid Propam Polda NTB Kompol I Putu Kardhianto, SH, MH.

    " Bawasannya dengan kehadiran Bid Propam Polda NTB dalam menegaskan dan mensosialisasikan personil Polresta Mataram bisa menjaga sikap dan perilaku ", ; imbuhnya 

    Kompol I Putu Kardhianto, SH, MH dalam kesempatannya menyampaikan beberapa atensi Kabid Propam Polda NTB yang menjadi petunjuk dan arahan sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas anggota Polri.

    " Seluruh personil Polresta Mataram Polda NTB tidak terlibat dalam politik praktis dan tidak mendukung salah satu calon peserta Pemilu. Netralitas Polri harus dijaga, tetap fokus dalam tugas dan kewajibannya sebagai anggota Polri ", tegasnya 

    “ Saat melaksanakan tugas di lapangan harus diperhatikan sikap, jangan melakukan foto bersama dengan bakal pasangan calon disamping itu juga melarang anggota polisi untuk berfoto dengan menunjukkan simbol yang dapat terasosiasi ke kontestan Pemilu, hanya 2 pose yang diperbolehkan yaitu pose komando dan salam presisi ", jelasnya 

    Ia juga menambahkan agar personil tetap memperhatikan kerapian dan kelengkapan gampol saat pelaksanaan tugas yang paling utama saling mengingatkan antar personil maupun para perwira disetiap satuan kerjanya.

    Dalam menggunakan media sosial dengan cermat dan bijak, jangan sampai membuat konten atau pernyataan yang tidak mencerminkan diri sebagai anggota Polri, (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kapolresta Mataram Terima Penghargaan Ombusman...

    Artikel Berikutnya

    Hari Pertama Tugas, Kapolresta Mataram Berikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Panglima TNI Hadiri Rakor Tingkat Menteri  Dipimpin Menko PMK
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing

    Ikuti Kami